Mengukur Berat Mutiara Yang Terikat Perhiasan

 

  mutiara  

 

Mutiara adalah suatu benda keras yang diproduksi di dalam jaringan lunak (khususnya mantel) dari moluska hidup. Sama seperti cangkang-nya, mutiara terdiri dari kalsium karbonat dalam bentuk kristal yang telah disimpan dalam lapisan-lapisan konsentris. Mutiara yang ideal adalah yang berbentuk sempurna bulat dan halus, tetapi ada juga berbagai macam bentuk lain (wikipedia).

Mutiara sejenis Mineral, berat mempengaruhi harga jual. Jadi kita perlu tahu berapa berat mutiara yang akan kita beli ?????

 

Jika mutiara tidak terikat dengan perhiasan kita bisa langsung menaruh di atas timbangan dan akan diketahui beratnya. Yang jadi permasalahan adalah bagaimana mengukur berat mutiara jika terikat dengan perhiasan???

 

  mutiara 1  

Mutiara umumnya berbentuk bulat seperti bola, maka untuk mengukur berat permata kita pakai rumus berat Bola.

              Berat = Volume x berat Jenis
              BJ  Mutiara = 2.7           

       Volume = 4/3 (22/7) R3

 

 

Ukurlah Diameter dari Mutiara dengan jangka sorong, atau gauge, misalnya diameter 15 mm, maka R = 7,5 mm disentimeterkan menjadi 0.75

maka berat = 4/3 x 22/7 x (0.75×0.75×0.75) X 2.7

                 = 1.333 x 3.142 x  0.421 x 2.7

                 =  4.76 gram

Bila dijadikan carat menjadi = 4.76  : 0.2  = 23.8 carat

Semoga bermanfaat.

wiryo
Penilai Emas dan Berlian
https://sinarpermata.wordpress.com
No. HP 085216329587 PIN 2A3496C7

Leave a comment